Senin, 25 Juli 2016

Investasi di Pasar Modal

Perkembangan aneka produk keuangan khususnya produk investasi yang demikian bervariasi sangat  menggiurkan. Masyarakat muslim yang merupakan mayoritas di Indonesia sangat diharapkan dapat berpartisipasi lebih aktif dan luas sebagai investor di pasar modal. Semangat berinvestasi di pasar modal diharapkan dapat menjadi multiplier effect peningkatan kesejahteraan ekonomi individu, keluarga, bangsa dan negara. Semangat berinvestasi yang mengharuskan untuk terlebih dahulu mampu menekan konsumsi, menunda kesenangan saat ini demi kesejahteraan masa depan dapat menjadi life style bangsa Indonesia masa kini dan masa depan.

Pasar modal, saham, spekulasi, resiko tinggi merupakan rangkaian kata yang selalu berkelindan menyertai pembahasan pasar modal khususnya saham. Sebagian masyarakat muslim bahkan masih menganggap saham dan pasar modal haram. Fakta dan realita tentang belum meratanya pengetahuan tentang pasar modal pada mayoritas masyarakat Indonesia. Belum lagi istilah main saham yang jamak dipergunakan semakin mengidentikkan saham dengan main kartu, main dadu, main domino dan sebagainya yang bersifat gambling spekulasi tanpa strategi. Situasi dan kondisi demikian menyebabkan pasar modal menjadi pilihan yang ke sekian sebagai tempat melakukan investasi. Bank masih menjadi primadona masyarakat dalam menempatkan dana lebihnya.


Masih beruntung jika memilih bank yang merupakan institusi keuangan resmi diakui dan dijamin pemerintah. Yang ironis adalah ketika masyarakat banyak tertipu produk investasi yang diduga illegal, harapan menangguk untung besar pada masa mendatang berujung duka mendalam. Tidak sedikit investasi diduga illegal tersebut mencatut nama pasar modal beserta produknya termasuk saham. Program literasi keuangan yang tengah dicanangkan pemerintah sangat baik, perlu dukungan seluruh pihak untuk percepatan literasi keuangan ditengah masyarakat Indonesia. 

1 komentar:

  1. Selamat Siang,

    Perkenalkan saya Arya sebagai Business Development dari ForexMart. ForexMart adalah nama trading company dari Tradomart Ltd, yang menawarkan berbagai layanan investasi, seperti Forex, Saham, Spot Logam, Bitcoin, Ruble. Saya di sini ingin mengajak anda menjadi partner afiliasi ForexMart yang dapat menguntungkan anda. Bolehkah saya mendapatkan kontak email anda untuk menjelaskan mengenai partner afiliasi ini kepada anda? atau anda dapat menghubungi saya di email: arya@forexmart.com atau skype: Arya 2904. Terima kasih.

    BalasHapus